Konser PSM, Tumbuhkan Semangat Nasionalisme

Read Time:1 Minute, 26 Second
Sabtu malam lalu (19/4), suasana Gedung Auditorium Harun Nasution nampak berbeda dari malam-malam biasanya. Auditorium yang biasanya sunyi, malam itu menjadi ramai dengan sorak penonton yang menyaksikan pertunjukkan konser ke-56 mahasiswa yang tergabung dalamUnit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Paduan Suara Mahasiswa (PSM) UIN Jakarta.
Konser musik yang mengusung tema Swarnagita Recital Kharisma Indonesia (melodi emas). Konser ini menjadi agenda rutin PSM sebagai salah satu syarat pengukuhan anggota muda. “Tujuannya untuk menampilkan hasil pembelajaran selama enam bulan terakhir mengikuti training paduan suara,” tutur DewiyaUlfa, Ketua Pelaksana dalam sambutannya.
Dengan balutan kostum bernuansa hijau dan gold, anggota muda yang berjumlah 55 orang itu kompak mengikuti instruksi yang diberikan conductor. Ketika conductor mengayun tangan ke kanan, ke kiri, ke atas, lalu ke bawah, melodi suara mereka pun kompak mengikuti.
Tak hanya itu, para anggota muda tersebut juga luwes dalam menari, setiap lagu yang mereka bawakan selalu diiringi dengan berbagai gerakan tari. Melalui konser ini, 900 orang penonton diajak bernostalgia dengan lagu-lagu karya Guruh Soekarno Putra, seperti lagu Melati Suci yang menceritakan kecintaan dan keindahan Indonesia. Ada juga lagu Galih dan Ratna, Simfoni Raya, Indonesia Jiwaku, dan Mahadaya Cinta yang juga turut dinyanyikan dalam konser itu.
Melalui konser ini, para penonton diajak untuk ikut melestarikan kebudayaan Indonesia dengan mencintai lagu-lagu daerah, seperti lagu Tardigading Dang Do asal Sumatera Utara, O Ina Ni Keke dari Sulawesi Selatan, dan lagu Bawi Kuwu yang berasal dari Kalimantan Tengah.
Wakil Rektor (Warek) III Bidang Kemahasiswaan mengapresiasi acara penyematan anggota muda UKM PSM ini. Menurutnya, dengan membawakan lagu-lagu daerah dapat menumbuhkan jiwa nasionalisme, Sabtu (19/4).
Suasana semakin meriah ketika di penghujung acara, para anggota muda dan pengurus PSM UIN Jakarta tampilbersama di atas panggung membawakan lagu Mahadaya Cinta.
(Nurlaela)

About Post Author

LPM Institut

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Previous post Pengalaman Leadership ke Luar Negeri Bersama AIESEC
Next post Kiat Sukses Lewati Tes Wawancara Kerja