Rawat Lingkungan Lewat Aksi Kepedulian

Rawat Lingkungan Lewat Aksi Kepedulian

Read Time:1 Minute, 30 Second

Komunitas Kejar Mimpi Tangerang Selatan (KMTS) for Change mengadakan kegiatan peduli lingkungan yang diselenggarakan di Kelurahan Kedaung, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan. Aksi peduli lingkungan yang berlangsung pada Sabtu (12/3) ini mengusung tema “Hadiah dari Kami untuk Merawat Lingkungan”. 

Terkait pemilihan Pamulang sebagai tempat aksi, Ketua Pelaksana aksi Wiwit Purwoedi menjelaskan, wilayah tersebut dipilih sebab terdapat kesenjangan sosial yang nyata jika dibandingkan dengan wilayah sekitarnya, khususnya dengan kawasan Bumi Serpong Damai (BSD). 


Selain itu, di Pamulang, sungai dan lahan kosong seringkali dijadikan tempat untuk membuang sampah oleh masyarakat setempat. Meski begitu, kata dia, saat ini masyarakat setempat sudah mulai memiliki kesadaran untuk menjaga kebersihan lingkungan. 


Wiwit mengungkapkan, kegiatan ini dilakukan dalam beberapa tahap dengan tujuan untuk memberikan dampak yang berkepanjangan. Ia tak ingin kegiatan yang diinisiasi komunitasnya hanya menjadi angin lalu saja. Oleh sebab itu, pihaknya akan memantau perkembangan programnya secara berkala. 


Ia lanjut mengatakan, kegiatan ini dilakukan melalui 5 tahap. Pertama, edukasi mengenai pentingnya merawat lingkungan serta tindakan yang dapat merusak lingkungan. Kemudian tahap kedua, mengedukasi masyarakat perihal tata kelola sampah yang tepat. 


Tahap selanjutnya, memantau dan memastikan bahwa masyarakat telah membuang sampah secara tertib. Keempat, sampah yang sudah terkumpul akan langsung dibawa ke Tempat Pemrosesan Akhir (TPA). Kelima, berkolaborasi dengan karang taruna setempat untuk membimbing masyarakat dalam mengelola sampah agar nantinya, sampah tersebut dapat menjadi produk yang memiliki nilai jual.


“Kita sebagai generasi pembawa perubahan perlu mengedukasi masyarakat dan memberikan arahan yang tepat untuk merawat lingkungan,” ucap Wiwit kepada Institut, Sabtu (12/3).


Masyarakat setempat merasa sangat antusias dengan kehadiran komunitas Kejar Mimpi Tangerang Selatan. Sebagaimana yang dirasakan Hani, salah seorang warga setempat yang menuturkan bahwa kegiatan ini sangat memberikan dampak positif bagi lingkungannya. 


“Kami sangat terbantu dengan programnya,” kata Hani, Sabtu (12/3).

Reporter: Nurul Sayyidah Hapidoh, Febria Adha Larasati

Editor: Haya Nadhira 


Rawat Lingkungan Lewat Aksi Kepedulian


About Post Author

LPM Institut

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Kehidupan Terpinggir Para Transpuan Previous post Kehidupan Terpinggir Para Transpuan
Lesu Produksi Raja Sawit Dunia Next post Lesu Produksi Raja Sawit Dunia