KKN Sebagai Pembelajaran

Read Time:1 Minute, 21 Second



Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta Dede Rosyada melepas 2812 mahasiswa peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) reguler di lapangan Student Center (SC), Senin (25/7). Pelepasan ditandai dengan pemakaian jas almamater pada salah satu peserta KKN secara simbolis. 
Dalam sambutannya, Dede mengimbau agar mahasiswa dapat menjadikan KKN sebagai bagian pembelajaran. “Moga peserta KKN dapat belajar bagaimana berinovasi,” katanya.
Selanjutnya Rektor berharap agar mahasiswa merasa nyaman dalam menjalankan KKN di tempatnya masing-masing. Rektor pun berharap agar mahasiswa tetap berprilaku yang baik, “KKN ini adalah bagian dari kegiatan akademik sehingga harus disesuaikan dengan kelakuan akademik,” ungkapnya.
Dalam acara pelepasan KKN reguler turut hadir Ketua Pusat Pengabdian kepada Masyarakat (PPM) Djaka Badranaya. Dalam sambutannya ia menyampaikan, tidak semua fakultas mengikuti KKN, seperti Fakultas Ilmu Kesehatan dan Ilmu Kedokteran dan Fakultas Psikologi. ”Diupayakan ke depannya dapat ikut sehingga jumlah peserta KKN bisa mencapai 5000 orang,” katanya.
Lebih lanjut, Djaka menjelaskan, KKN tahun ini terbagi menjadi 250 kelompok, dengan rincian 130 kelompok tersebar di 49 desa di Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, 100 kelompok tersebar di 50 di Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, dan 20 kelompok di Tangerang Selatan, Banten. Pelaksanaan KKN Reguler akan berlangsung selama satu bulan terhitung dari 25 Juli hingga 25 Agustus 2016.
Tahun ini, sambung Djaka, PPM melakukan inovasi dengan menempatkan lebih dari dua kelompok KKN di setiap desa. Hal ini dilakukan berdasarkan evaluasi tahun sebelumnya, “Kelompok KKN bisa ditempatkan dua sampai empat kelompok perdesa,” terang Djaka. 

Tak berhenti disitu, Djaka pun berencana untuk mengadakan KKN Berkelanjutan. KKN ini bisa dimulai sejak mahasiswa duduk di semester tiga sehingga tidak perlu menunggu semester 6. 
AM

About Post Author

LPM Institut

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Previous post Merindukan Keadilan dan Kesejahteraan untuk Rakyat
Next post Agama dan Cita-Cita Kehidupan